Tempat tidur mewah memang identik dengan ukurannya yang besar, busanya yang empuk, serta memiliki ornamen indah layaknya furniture kerajaan yang mahal.

Akan tetapi kini zaman telah berubah, karena tidak semua hal mewah itu memiliki ukuran besar. Apalagi jika kita berbicara mengenai tempat tidur dan furniture pada suatu ruangan. Maka kini kemewahan tersebut bisa kita nilai dari faktor dan sudut yang berbeda.

Selain bisa kita nilai dari keantikan dan ukuran yang ada, juga bisa kita tengok dari sisi desain. Mengingat kata ‘minimalis’ sudah berakar pada kehidupan kita sehari-hari. Maka para produsen interior pun mulai berlomba-lomba untuk membuat tempat tidur yang mewah tanpa harus terpatok pada ukuran saja.

Sebut saja Furniture Jepara yang doyan memberikan sentuhan seni pahatan pada setiap produk yang mereka hasilkan. Alhasil, kemewahannya tersebut tercipta dari desain, kenyamanan, dan nilai seni yang berasal dari nenek moyang kita semenjak zaman dahulu.

Tak hanya itu saja, setiap tempat tidur mewah juga haruslah multifungsi dengan beragam fitur menarik di dalamnya. Serta harus mengikuti perkembangan zaman, tren, dan selera masyarakat modern seperti sekarang ini.

Untuk itulah, mari kita lihat cara mencari tempat tidur mewah yang bisa kita aplikasikan pada masa sekarang. Tentunya mudah menyatu dengan berbagai macam tipe rumah (terutama minimalis), serta memiliki nilai seni yang tinggi.

Tempat Tidur Mewah Warna Putih

Tempat Tidur Mewah Tak Hanya Antik, Tapi Juga Nyaman

Tempat tidur mewah tak harus berupa antik dengan desainnya yang klasik, namun bisa kita nilai dari berbagai macam sudut yang berbeda.

Memang barang antik masih membawa kemewahan dengan harganya yang melambung tinggi. Akan tetapi kita akan seperti kura-kura dalam perahu jika hanya terfokus pada satu faktor itu saja.

Faktanya, masih banyak alternatif lain untuk mendapatkan kasur mewah, bahkan dengan harga yang jauh lebih murah.

Kemewahan yang diusung dari sebuah tempat tidur ini akan membuat kita merasa nyaman saat digunakan. Menyehatkan badan, hingga merasa menjadi seorang raja karena tidur di kasur yang nyaman.

Adapun beberapa poinnya adalah sebagai berikut:

Tempat Tidur Ukiran Jepara Mewah

Cari Tempat Tidur Mewah yang Buatan Tangan

Seperti yang kita tahu bahwa semua produk akhir dari barang itu bisa dihasilkan oleh 3 cara. Yaitu melalui mesin, tangan, atau gabungan dari keduanya.

Jika bisa, carilah tempat tidur yang hasil buatan tangan secara manual agar coraknya nampak unik dari satu barang dengan barang yang lainnya, sekalipun memiliki desain yang sama.

Potongan yang halus, ukiran yang indah, dan pemasangan frame yang rapi bisa menjadi nilai plus yang tak boleh kamu abaikan jika tempat tidur tersebut memang hasil tangan para pengrajinnya 100%.

Ada pula tempat tidur yang menggunakan 2 proses saat pembuatannya, yaitu menggunakan tangan dan mesin. Namun, selama masih melibatkan proses manual di atas 80%, maka masih bisa kita nilai sebagai kasur yang mewah.

Salah satu tempat yang bisa kamu kunjungi adalah mebel yang menjual furniture Jepara. Sebagian besar pembuatannya masih menggunakan tangan seara manual. Tentunuya juga memiliki sentuhan ukiran yang bernilai seni tinggi.

Bahkan ada manfaatnya jika kita memilih tempat tidur mewah hasli tangan (handmade), yaitu:

Setiap tambalan cenderung dikompresi lebih rapat agar mencegah kita terkena nyeri punggung saat terbangun nanti.
Detailnya menciptakan kualitas yang tahan lama.

Bahannya menggunakan kualitas terbaik, karena prosesnya sendiri memerlukan material yang tidak mudah rusak. Misalnya, kayu jati yang tak mudah patah pada bagian sambungan antara satu tulang dengan yang lainnya.
Memiliki desain yang cantik dengan jahitan artistik pada permukaan kasurnya.

Semua itu hampir mustahil tercapai dari tempat tidur yang proses pengolahannya menggunakan mesin. Jadi, jika ingin mendapatkan tempat tidur mewah, maka furniture Jepara bisa menjadi salah satu pilihan pertama dan terbaik yang bisa kamu prioritaskan.

Tempat Tidur Mewah Di Dunia

Tempat Tidur Mewah Menggunakan Bahan Alami

Carilah bahan alami yang bebas dari bahan kimia, agar tidak membuat kamu mengalami alergi atau gangguan saluran pernafasan.

Tanpa zat yang berbahaya, maka akan membuat tempat tidur menjadi nampak mewah terlepas dari desain yang menjadi konsepnya.

Percuma juga jika memiliki tempat tidur dengan desain super hebat tapi tak membuat kita nyaman pada malam hari – atau bahkan mengundang sebuah penyakit.

Tempat tidur mewah yang bersih dari zat beracun dapat membantu kita mencapai REM yang lebih cepat. Sehingga meningkatkan kualitas tidur kita menjadi lebih baik lagi.

Memiliki kepanjangan Rapid Eye Movement, REM merupakan kondisi di mana kita masuk ke dalam tidur yang paling dalam, lebih nyenyak dari sebelumnya. Kondisi ini haruslah didapatkan sekurang-kurangnya 3 jam tanpa gangguan di malam hari.

Tempat tidur yang dilapisi oleh zat beracun akan membuat kita terkena gangguan kesehatan sehingga REM kita terganggu. Alhasil, kita akan merasa lelah sepanjang hari sekalipun sudah tidur semalaman. Dalam jangka panjang, maka bisa memicu stres, depresi, dan mengurangi sistem kekebalan tubuh kita secara nyata.

Harga Tempat Tidur Set Mewah

Tempat Tidur Mewah Yang Berbahan Kayu Jati

Kayu jati sudah menjadi salah satu pilihan terbaik untuk bahan dasar di hampir semua jenis furniture yang ada, termasuk kerangka bagi tempat tidur mewah.

Sesuai dengan kepopulerannya, kayu jati merupakan pohon terkuat yang tahan terhadap lengkungan, patahan, anti air, tahan cuaca, dan bisa mengusir rayap.

Tempat tidur yang terbuat dari kayu jati bahkan mampu bertahan hingga seumur hidup. Sehingga membawa kemewahan tersendiri yang tak boleh kita abaikan begitu saja.

Kayu jati tersebut memiliki tekstur yang begitu padat, jarak butir yang rapat, dan kekuatan tariknya yang sangat tinggi. Sehingga membuatnya menjadi bahan dasar yang sangat cocok untuk pembuatan tempat tidur mewah mulai dari tipe single hingga ukuran king sekalipun.

Adapun beberapa kelebihan dari tempat tidur mewah berbahan dasar kayu jati untuk kita adalah sebagai berikut:

  • Memiliki daya pikat yang mampu menarik minat semua orang tanpa mengenal batas wilayah dan negara.
  • Kekuatan dan daya tahannya tak diragukan.
  • Tahan serangga dan rayap karena mengandung minyak dan getah alami.
  • Nilai jualnya tak kunjung surut. Semakin tua maka akan semakin mahal.
  • Kayunya berasal dari pohon yang berusia minimal 80 tahun, sehingga secara otomatis sudah termasuk ke dalam barang antik.
  • Perawatannya tak sesulit bahan dasar kayu yang lainnya.

Jika kamu membeli di furniture Jepara, maka seringkali mendapatkan bonus berupa ukiran indah pada tempat tidur mewah tersebut.

Seperti yang kita tahu bahwa kayu jati memiliki tingkat kekerasan dan kekakuan yang begitu tinggi, sehingga cenderung sulit untuk diukir karena dapat membuat peralatan para pengrajinnya cepat rusak.

Di saat yang bersamaan, ini bisa menjadi nilai tambah buat kita untuk segera memilikinya. Pasalnya, semakin sulit sebuah produk untuk diproses, maka akan semakin bernilai harganya.

Gambar Tempat Tidur Jepara Mewah

Cari Tempat Tidur Mewah Berbahan Dasar Wol

Kenyamanan bukan hanya dari segi elastisitas dan gaya pegasnya saja, melainkan haruslah tetap menjaga kita tertidur di malam hari hingga pagi tiba.

Sebagai gambaran, ada satu bahan terbaik yang bisa kamu pilih untuk sisi bagian atas dari tempat tidur mewah tersebut, yaitu terbuat dari bahan wol.

Wol memiliki kualitas pengatur suhu alami, sehingga membuatnya sempurna untuk tidur malam agar tetap nyenyak.

Bahannya tersebut juga harus dijahit di setiap sisi dan tepinya secara merata tanpa memperlihatkan bekas jahitan tersebut sedikitpun. Dengan begitu, esensi dari kemewahannya bisa kita dapatkan.

Bahkan sudah ada penelitian yang menyebutkan bahwa orang yang tidur menggunakan bahan wol (kasur dan selimutnya) cenderung mampu memiliki detak jantung yang lebih stabil, terhindar dari gangguan tidur, dan meningkatkan durasi REM di malam hari.

Sebagai bagian dari produk alami karena berasal dari bulu domba, wol sangatlah cocok pada musim apapun. Seperti musim penghujan tiba yang cuacanya mulai mendingin, maka bisa menghangatkan.

Sebaliknya, wol tak akan membuat kita merasa kepanasan karena tak menyebabkan kelembapan secara berlebihan.

Daftar Harga Tempat Tidur Mewah

Tempat Tidur Mewah Yang Memiliki Serat Alami Juga Menjadi Pilihan

Jika misalnya kurang begitu cocok dengan bahan dasar wol, kamu pun boleh menggunakan bahan dasar serat alami. Kebanyakan tempat tidur mewah hasil tangan-tangan pengrajin furniture Jepara, selalu menggunakan 100% sumber daya alam. Tentunya proses penebangannya sesuai dengan prinsip perdagangan serta kelestarian alam yang sehat.

Kasur serat alami masih menjadi favorit banyak pembeli karena sifatnya yang mampu bernafas (breathable), responsif, serta tahan lama.

Serat alami bisa kita ibaratkan seperti jutaan mata air kecil yang membantu kita untuk bergerak dengan mudah dan nyaman saat tidur sepanjang malam.

Disebut sebagai bahan berkualitas tinggi untuk tempat tidur mewah karena serat alami berasal dari serat kelapa yang dicampur dengan berbagai macam bahan pendukung lainnya.

Serat ini kemudian dilapisi oleh lateks untuk kekuatan perlindungan. Serta membantu udara tetap bersirkulasi melalui kasur agar mencegah kita merasa kepanasan.

Set Tempat Tidur Ukir Mewah Jepara

Tempat Tidur Mewah Terbaik

Setelah kita berhasil memilah dan memilih faktor-faktor utama dalam pemilihan tempat tidur mewah, selanjutnya kita lihat beberapa hal penting lainnya yang bisa kita dapatkan jika berani menginvestasikan uang kita terhadap furniture berkelas yang satu ini.

Memang semua perusahaan dan produsen kasur pasti menawarkan dan memasarkan produk mereka sebagai jenis yang paling terbaik. Tapi sebenarnya tidak semua yang mereka suguhkan kepada kita mampu memenuhi ekspektasi kita sebagai pembeli.

Sayangnya, sebagian besar pembeli masih belum ngeh mengenai jenis tempat tidur mewah dan bagaimana efeknya terhadap tubuh kita dalam jangka panjang.

Alhasil, mereka cenderung memilihnya secara sembarangan atau hanya sekedar melihat dari merk dan desainnya saja.

Untuk itulah, kita pelajari lebih lanjut seperti apa sih tempat tidur mewah yang terbaik itu!

Set Tempat Tidur Jati Mewah

Kriteria Tempat Tidur Mewah yang Bisa Anda Pilih

Sadar atau tidak sadar, sebenarnya ada beberapa klasifikasi yang seringkali menjadi acuan dari furniture untuk anda pilih. Dan tentunya anda bisa menilai apakah barang tersebut merupakan jenis antik, mewah, atau biasa-biasa saja.

Beberapa peneliti menuliskan bahwa terdapat beberapa kriteria tertentu yang harus terpenuhi oleh sebuah tempat tidur agar para bangsawan memilihnya.

Jadi bukan hanya dari segi desainnya saja, akan tetapi harus menyertakan detail-detail yang tak bisa atau yang kebanyakan produsen kasur – atau tak mampu mereka menirunya.

Detail ini tentunya diciptakan demi menjunjung tinggi rasa nyaman sekaligus membuatnya nampak rupawan saat tersimpan di dalam kamar pribadi kita.

Beberapa kriteria dan detail tersebut adalah sebagai berikut:

  • Ketinggian Matras. Rata-rata harus setinggi kurang lebih 33 cm dari rangka hingga ke permukaan atas kasur. Sehingga menjadikannya lebih tinggi dari tempat tidur pada umumnya.
  • Lapisan Atas. Haruslah lembut dan berbahan premium. Carilah yang berbahan dasar seperti kasmir, tencel, serat bambu, dan kapas organik. Semua bahan ini sangatlah lembut saat menyentuh kulit, membuat angin bisa berhembus dengan bebas, dan menyerap kelembapan dengan lebih baik.
  • Lapisan Tambahan. Harus melapisi bagian atas tempat tidur mewah kita. Biasanya memiliki ketebalan 7 cm dan terbuat dari bahan halus juga.

Ketiga kriteria ini biasanya sering menjadi panduan oleh kebanyakan pecinta interior, terutama tempat tidur mewah.

Selanjutnya saat pembelian, maka si produsen harus pula memberikan service terbaik, seperti misalnya garansi!

Karenakan bahan dasar dari tempat tidur mewah terbuat dari material berkelas, maka harus bisa awet sekurang-kurangnya selama 10 tahun.

Meskipun pada dasarnya kerangka dari tempat tidur tersebut terbuat dari kayu jati yang bisa bertahan seumur hidup. Akan tetapi lapisan atasnya belum tentu memiliki kualitas yang sama.

Penggunaan yang sembarangan saja seharusnya bisa bertahan hingga 10 tahun. Sementara penggunaan wajar bisa bertahan 3 kali lipatnya, yaitu hingga 30 tahun.

Model Tempat Tidur Mewah Terbaru

Perasaan Tubuh Kita Saat Menggunakan Tempat Tidur Mewah

Kapanpun kita memiliki uang berlebih, maka bisa mendapatkan furniture terbaik ataupun berkelas. Termasuk tempat tidur mewah yang tentunya banyak menawarkan berbagai macam kenyamanan.

Akan tetapi, rasa nyaman saja sebenarnya tidak cukup. Kasur mewah tersebut harus menawarkan suatu sensasi berbeda saat kita gunakan, agar menambah kualitas tidur anda.

Misalnya dari segi kelenturan lapisan atasnya, ada 3 varian yang bisa kita pilih – empuk, sedang, dan keras.

Lapisan atas dengan kelenturan yang sedang seringkali menjadi primadona oleh hampir pecinta furniture dalam ruangan, terutama untuk pasangan muda.

Selanjutnya, tempat tidur mewah tersebut harus mampu menopang bagian punggung kita agar terhindar dari gangguan kesehatan, terutama nyeri punggung.

Kita juga tak boleh merasakan kepanasan saat tidur pada kasur tersebut. Karena bahan yang berkualitas baik akan memberikan ruang bagi angin untuk berhembus pada sela-sela serat kain atau bahan..

Tempat Tidur Mewah Dan Elegan

Buat Tempat Tidur Mewah Lebih Elegan

Jika misalnya dalam satu ruangan tersebut hanya ada satu furniture mewah saja, maka pemandangannya akan terlihat seperti kurang begitu simetris.

Kepemilikan tempat tidur mewah tentunya harus didukung oleh lingkungan yang juga benar-benar pas untuk ditinggali.

Dengan begitu, kasur mewah akan lebih terlihat elegan jika kamu melakukan beberapa langkah terakhir seperti berikut ini:

  • Hiasi dinding kamar kita dengan berbagai macam aksen pendukung. Bisa berupa wallpaper atau hiasan berupa lampu tempel.
  • Pilihlah headboard yang lebih menonjol.
  • Tampilkan cahaya yang terang dan glamor untuk lampu utama yang menempel di atas kamar.
  • Tambahkan kursi sofa terbaik. Bisa menggunakan 4 seat, 2 seat, atau loveseat.
  • umpuk bantal secara rapi jika sedang tak digunakan.
  • Lapisi dengan selimut mewah yang terbuat dari material terbaik.

Di luaran sana, ada banyak sekali tempat tidur mewah yang rata-rata dijual hampir 1 milyaran. Untungnya, kita masih memiliki furniture Jepara yang bisa anda beli dengan harga wajar.

Kemudian tugas kita hanya mendandaninya agar nampak lebih mewah dan berkelas. Layaknya kasur-kasur yang ada pada hotel-hotel berbintang yang biaya inapnya mencapai puluhan jutaan rupiah per malamnya.

ariffurniture

ariffurniture

Furniture Jepara | Furnitur Jepara | Mebel Jepara | Mebel Jati